Adipati
ADIPATI. Band asal Bogor yang terbentuk pada Oktober 2015 ini terdiri dari Angga (Vokal), Hengky (Keyboard), Dudi (Gitar), Achul (Gitar), Aji (Bass), dan Dindin (Drum) ini. ). Persahabatan sejak lama antara para personil band ini membuat mereka akhirnya sepakat untuk membentuk sebuah band. Adipati sudah banyak manggung di café-café, pensi hingga acara-acara wedding di kota kelahiran mereka. "Kami sudah lama bersahabat baik dan sama-sama menyukai musik, akhirnya kami buat band ini," ucap Angga tentang terbentuknya Adipati.